2013/03/29

Siti Adepatun M


RINDU KEBERSAMAAN

Sejak kecil ku sudah terpisah dari ayah dan ibuku, selama ku duduk dibangku dasar  enam tahun aku hidup bersama kakek dan nenekku. Selama itu aku sangat merindukan kedua orang tua ku, terpaksa aku harus terpisah dari orang tua ku demi meraih pendidikan ku yang jauh lebih baik,  terkadang iri disaat melihat teman-teman yang selalu bisa bertemu dan bersama-sama dengan kedua orang tuanya. Tetapi ku harus  terima kenyataan yang harus terpisah kembali dari kedua orang tua ku untuk melanjutkan sekalahku ketingkat menengah pertama,  ku harus pergi ke kota Bandung dan tinggal bersama keluarga dari ayahku  tiga tahun kuhabiskan masa-masa remaja ku disana, begitu banyak pengalaman dan pelajaran yang membuatku tahu tentang sebuah arti kehidupan diluar sana.
Ku selalu bertanya kapan ku bisa kembali pulang kerumah dan berkumpul dengan mereka yang aku sayang, dan pada akhirnya selama tiga tahun ku selesaikan sekolahku dengan baik, akupun bergegas pulang segera ku temui ayah dan ibuku, dan memutuskan untuk tinggal bersama mereka dan tak akan pernah berpisah lagi. Sungguh Tuhan baru ku rasakan indahnya sebuah kebersamaan dengan orang yang aku sayangi, ternyata kebersamaan bersama mereka yang kita sayangi mahal harganya dan tak bisa digantikan dengan apapun, kini terbayarkan sudah rasa rindu ku pada kehangatan berada ditengah-tengah  keluarga. Tuhan jangan Kau pisahkan aku lagi dari mereka biarka ku selalu bersama mereka walau dalam keadaan susah ataupun senang.

1 komentar:

Ruang Kata-kata mengatakan...

Deskripsi dirinya mana?