2014/01/22

Iklan Advertorial


WAWASAN LEBIH LUAS DENGAN SEMINAR INTERNASIONAL


Berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi semakin menuntut seseorang harus mempunyai wawasan serta pengalaman yang lebih luas lagi. Khususnya di bidang akademik yang mencetak berbagai gelar sarjana bahkan diprediksi akan menjadi syarat terpenting yang mendukung sumber daya manusia.


Mahasiswa yang mengedepankan pengetahuan, pengalaman serta nilai akhir yang memuaskan merupakan dambaan para pengada lowongan pekerjaan, yang diprediksi kian kritis dalam memilih pegawai dijawab oleh Seminar Internasional ini. Acara yang diadakan oleh Fakultas Sastra Universitas Pamulang dengan menyajikan berbagai kegiatan positif untuk memperluas wawasan dan pengetahuan mahasiswa.

Pada 20 februari 2014, Universitas Pamulang akan mengadakan Seminar Internasional yang berjudul Seminar Internasional Lintas Budaya Nusantarayang menghadirkan beberapa pembicara ternama dari tingkat Internasional turut mengisi daftar kegiatan fenomenal di kampus yang berada di Tangerang Selatan ini.
Tidak hanya itu, dalam seminar tersebut juga akan mementaskan pertunjukan seni tari tradisional dan modern, pertunjukan musik tradisional dan akustik. Tidak puas dengan itu, pertunjukan teater, bazar dan games yang dilengkapi doorprize yang menarik serta mengadakan pelelangan barang-barang antik bersejarah turut melengkapi kemeriahannya.

Kebutuhan mahasiswa Universitas Pamulang menjelang penyusunan skripsi adalah mengumpulkan sebanyak enam sertifikat kegiatan yang berkaitan dengan jurusannya masing-masing. “Harga tiket masuknya hanya 50 ribu rupiah dan sudah termasuk snack, makan siang, coffee break dan sertifikat Internasional yang dapat terpakai oleh mahasiswa di semua jurusan,” ujar seksi acara, Nining Kasni beberapa waktu lalu.

Menjelang acara, persiapan yang dilakukan oleh panitia penyelenggara diantaranya membuka enam titik tempat pendaftaran. Guna memudahkan mahasiswa yang akan mendaftarkan dirinya. Ada pun keenam titik tersebut terletak di gedung A, gedung B, dua titik di gedung SMEA Sasmita Jaya, gedung STIKes dan gedung kampus 2 UNPAM di daerah Witanaharja.

Seminar ini hadir bagi mahasiswa Universitas Pamulang yang membutuhkan pengetahuan lebih. Seminar Lintas Budaya Nusantara merupakan pembaruan dari kegiatan sebelumnya yang membahas berbagai hal mengenai Nusantara dan didukung dengan pelelangan barang-barang antik bersejarah guna melestarikan peninggalan bersejarah bangsa Indonesia.

Seminar Internasional Lintas Budaya Nusantarahadir dengan tiga pembicara luar diantaranya A. Latief Hasyim yang disapa Datuk Bagindo dari Riau, Datuk Amirudin Guntur sebagai Presiden IKMAL Malaysia dan Indra Gama sebagai Staff tetap KEDUBES RI di PBB.

“Kegiatan baru berupa seminar yang sifatnya Internasional merupakan dobrakan baru yang dilakukan oleh Fakultas Sastra, serta didominasi oleh panitia dari Prodi Sastra Indonesia merupakan jawaban atas mimpi dan usaha mahasiswa Sasindo,” ujar Nining Kasni.

Disamping bermanfaat, seminar ini juga akan banyak membekali mahasiswa dengan berbagai pengetahuan yang dibutuhkan ketika sudah memasuki dunia kerja nantinya. Belum lagi dengan akan hadirnya Remi Silado salah satu sastrawan dan budayawan Indonesia sebagai pelengakap acara yang akan memberikan segudang ilmunya kepada peserta seminar. Penikmat sastra bukan hanya mahasiswa jurusan sastra saja, sehingga sudah sepantasnya seminar ini cocok untuk semua mahasiswa jurusan lain. Karena selain menguntungkan, peserta yang mendaftar juga akan menikmati berbagai hiburan yang menarik sambil berbelanja barang-barang antik bersejarah dan berbagai makanan serta minuman yang tersedia di stand-stand sponsor.

Acara yang sederhana yang isinya menguntungkan ini menarik dan perlu diikuti. Ini akan menjadi inspirasi karena mengajak ikut melestarikan kebudayaan bangsa Indonesia. Bukan hanya pengisi acara yang hebat, hiburan yang tersaji juga menyegarkan mata.

[IKLAN/*/AYU]

Tidak ada komentar: